Jumat, 29 Juni 2018

100 TAHUN KOTA MOJOKERTO DAN 72 TAHUN HARI BHAYANGKARA



 Kegiatan Family Run dan Pesta Rakyat yang dilaksanakan dalam rangka memeriahkan Peringatan Hari Jadi Kota Mojokerto ke – 100 dan Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke – 72 tahun 2018, melalui kegiatan olah raga ini merupakan salah satu bentuk keberhasilan sinergitas Polri dengan seluruh elemen masyarakat yang ada sehingga seluruh rangkaian kegiatan dapan berjalan lancar, aman, meriah dan sukses. Dalam acara tersebut diikuti oleh personil Polres Mojokerto Kota, Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kota Mojokerto dan seluruh elemen masyarakat yang terdiri dari berbagai komunitas tersebut diawali dengan senam aerobik sebelum upacara pemberangkatan family Run, dengan rute start, Jalan Gajah Mada depan Pemkot, Jalan Bhayangkara – Jalan Mojopahit Selatan  - Jalan
Brawijaya – Jalan Tribuana Tungga Dewi  dan Finis Lapangan Raden Wijaya, Jalan Raya Surodinawan. Acara puncak dalam kegiatan tersebut adalah pelaksanaan deklarasi anti hoax oleh seluruh peserta serta pemberian piagam penghargaan kepada tokoh masyarakat yang turut serta berpartisipasi dalam upaya peningkatan pelayanan Polri kepada masyarakat dan pengundian dilanjutkan pembagian hadiah doorprize kepada para peserta Family Run yang beruntung. Dalam kegiatan ini dihadiri oleh Plt. Walikota Mojokerto Ir. Suyitno,  seluruh unsur Forkopimda Kota Mojokerto, Danrem 082 /CPYJ Kolonel ARM Budi Suwanto, Kapolres Mojokerto Kota AKBP Sigit Dany Setiyono, SH, SIK M.Sc, Dandim 0815 Letkol Kav Hermawan Waharima, SH, Ketua DPRD Kota Mojokerto Febriana Meldywati, SH, Kajari Kota Mojokerto DR. Halila Rama Purnama, SH, M.Hum, Ketua Pengadilan Negeri Muslim, SH, dan seluruh Kepala OPD. Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kota Mojokerto ke – 100 dan Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke – 72 Tahun 2018, Pemerintah Kota Mojokerto bersama Polres Mojokerto Kota bekerja sama dalam menyelenggarakan acara Family Run dan Pesta Rakyat dengan start bertempat didepan Kantor Pemerintah Kota Mojokerto, Jalan Gajah Mada dan finish di Lapangan Raden Wijaya Kelurahan Surodinawan, Kecamatan Prajuritkulon Kota Mojokerto, hari Sabtu, (23/6/2018). Ir. Suyitno, Plt. Walikota Mojokerto ketika memberangkatkan Family Run dalam sambutannya mengatakan Kota Mojokerto yang telah menapaki usia 100 tahun ini dalam kegiatan  yang diawali dengan senam para peserta dan warga Kota Mojokerto harus sehat agar tercipta Indonesia yang kuat. Untuk menjadi warga yang sehat kita harus menjauhi hal-hal yang dilarang norma-norma kesehatan dan menerapkan pola hidup bersih dan sehat, upaya promotif dan preventif harus terus ditingkatkan. Menurut Kapolres Mojokerto Kota Sigit Dany Setiyono, SH, SIK M.Sc,

Romeltea Media
Kim Gayatri Mojokerto Updated at:
Get Free Updates:
*Please click on the confirmation link sent in your Spam folder of Email*

Be the first to reply!

Posting Komentar

 
back to top